Selasa, 02 Januari 2024

MALAM TAHUN BARU 2024 DI BASECAMP LC SURABAYA

    Hari minggu legi (31/12/2023) adalah hari terakhir tahun 2023. Banyak komunitas yang bersiap merayakannya dengan berbagai acara, yang dikemas dengan tema “perpisahan tahun 2023 dan selamat datang tahun baru 2024”. Bahkan ada komunitas yang sudah melakukannya bebera hari sebelumnya, karena jauhnya lokasi yang dijadikan tempat malam tahun baruan.

    Tempat-tempat perkemahan (camping ground), baik itu di daerah pegunungan, pantai dan hutan, dipenuhi oleh berbagai komunitas. Termasuk tempat pariwisata pun, tak kalah ramainya. Semua itu demi “merayakan” datangnya tahun baru 2024, yang mana, nanti di bulan februari bangsa indonesia “mencoblos” presiden anggota dewan pilihannya.

    Tentu saja, komunitas yang dapat melakukan semua ini dapat dipastikan memiliki waktu luang dan sehat jiwa raga, serta anggaran yang cukup untuk mendukung kemeriahan agendanya. Diantaranya anggaran untuk transportasi, akomodasi dan masuk lokasi. Belum lagi anggaran tak terduga (emergency) juga harus ada agar tidak celaka.

    Gelaran menyambut tahun baru sangat beragam, sesuai selera. Yang jelas mereka bergembira menyambut tahun baru dengan harapan baru pula. Ada juga yang melakukan evaluasi kegiatan selama tahun 2023 untuk kemudian merencanakan kegiatan tahun 2024 yang lebih baik lagi (sesuai hasil evaluasi).

    Ada juga yang hanya berkumpul sambil bakar-bakar (termasuk bakarkenangan ?). Ya, bakar jagung, singkong, ayam, roti dan bakar sate, untuk dinikmati bersama. Tidak lupa wedang kopinya agar tercipta suasana riang gembira, sejenak melupakan rutinitas hidup harian

    Begitu juga dengan Jamaah LC. Tidak ada agenda khusus yang mewajibkan anggotanya untuk bertahun baruan bersama di basecamp. Banyak anggotanya yang bergabung dengan komunitas lain, menikmati malam tahun baru di berbagai lokasi dengan aneka  atraksi yang menarik hati. Berbahagialah bagi mereka yang masih diberi kesempatan oleh Tuhan.

    Sementara, beberapa Jamaah LC, cukup menikmati malam tahun baru di basecamp saja, menikmati apa yang ada, bukan mengada-ada. Yang penting semua bahagia. Dibawah komando Cak Bogank, prosesi bakar ikan dan sosis, lancar tanpa kendala. Sementara mas Erick ngurusi bagian dapur. Sedang lainnya membantu apa yang perlu dibantu.

    Nasi, sambel, ikan bakar, dan kerupuk menjadi menu utama yang disantap bersama anggota Jamaah LC menjelang pergantian tahun. Tanpa harus rebutan, satu persatu bergantian mengambil konsumsi sesuai porsi masing-masing pribadi.

    Sambil nyemil kerupuk upil, mereka menikmati lagu lewat sound system yang dibeli secara patungan. Mereka juga berkaraoke ria secara keroyokan. Semua senang, semua bergembira memasuki awal tahun 2024 tanpa harus kemana-mana, yang penting bahagia.

    Momen pergantian tahun memang menjadi waktu yang tepat untuk evaluasi diri dan organisasi, sekaligus menorehkan harapan dan resolusi untuk menjadi lebih baik di tahun 2024. Begitu juga dengan seluruh anggota Jamaah LC, tentunya juga punya harapan.

    Dengan penuh semangat dan harapan, mari kita sambut tahun baru ini sebagai lembaran baru dalam kehidupan Jamaah LC. Di mana setiap halaman dipenuhi dengan kisah-kisah keberhasilan dalam kerja-kerja kemanusiaan yang bermanfaat bagi sesama, sebagai sebuah kenangan yang indah.

    Selamat datang tahun 2024, Semoga di tahun ini anggota Jamaah LC menjadi lebih baik. Semoga apapun yang diimpikan oleh masing-masing anggota Jamaah Lc dapat terkabul. [eBas/SelasaPon-02012024]





 

  

2 komentar:

  1. selamat tinggal kenangan tahun 2023
    selamat datang harapan tahun 2024

    BalasHapus
  2. Awal thn 2024 ditandai gempa bumi sumedang, banjir bandang dan banjir pengungsi Rohingya di Sumatra

    BalasHapus